Gaya Hidup

Harga Membersihkan Karang Gigi di Puskesmas dan Klinik Dokter Gigi

Biaya atau harga membersihkan karang gigi – Gaya hidup yang tidak sehat seperti makan sembarangan, merokok, dan minum alkohol dapat menyebabkan penumpukan kotoran pada sela-sela gigi.

Tumpukan tersebut bisa menjadi cikal bakal terbentuknya karang gigi yang nantinya menjadi penyebab bau nafas yang tak sedap.

Penting untuk diketahui, bahwa karang gigi merupakan plak yang mengeras dan berwarma kuning. Kamu tidak bisa membersihkannya hanya bermodal sikat gigi, tetapi memerlukan peralatan yang memadai.

Jika dibiarkan terlalu lama, karang gigi dapat merusak email gigi dan menyebabkan gigi berlubang.

Selain itu, karang gigi juga merupakan alasan mengapa gigi sakit tiba-tiba, yang mana hal itu tentu sangat menjengkelkan.

Membersihkan karang gigi tentu hal yang wajib dilakukan semua orang yang menderitanya. Akan tetapi, ada harga yang harus dibayarkan karena peralatan dan biaya konsultasi dokter itu memerlukan biaya yang tak sedikit.

Untuk tempatnya, kamu bisa melakukannya di puskesmas atau pun klinik dokter gigi.

Namun, ada hal yang perlu kamu perhatikan, bahwa harga membersihkan karang gigi di puskesmas ataupun rumah sakit tentu berbeda dengan yang ada di klinik dokter.

Biasanya, biaya membersihkan karang gigi di puskesmas jauh lebih murah daripada di klinik dokter ataupun rumah sakit.

Nah, pada kesempatan kali ini, tim Berita-Sehat.com sudah merangkum informasi seputar kisaran tarif membersihkan karang gigi yang membandel, baik itu di puskesmas, klinik pribadi, hingga rumah sakit.

Anda dapat membandingkannya sendiri dan memilih sesuai dengan kemampuan finansial masing-masing.

Biaya Bersihkan Karang Gigi di Puskesmas

Biaya pembersihan karang gigi di puskesmas dimulai dari kisaran Rp80 ribu hingga Rp180 ribu.

Akan tetapi, harga tersebut tergantung dengan kondisi kebersihan gigi pasien, fasilitas kesehatan, hingga faktor yang mempengaruhi kesulitan pembersihannya.

Selain itu, harga membersihkan karang gigi di pukesmas dapat dipengaruhi oleh lokasi fasilitas kesehatan serta penggunaan peralatannya. Karena pada umumnya, puskesmas setiap daerah memiliki tarif tersendiri untuk prosedur scaling gigi.

Kendati demikian, kamu tidak perlu khawatir. Jika memiliki BPJS Kesehatan, biasanya kamu tidak dikenakan biaya apapun alias gratis.

Biaya Membersihkan Karang Gigi di Klinik Dokter

Harga scaling gigi di klinik dokter gigi berkisar dari Rp200 ribu hingga Rp850 ribu, tergantung lokasi dan tingkat kesulitan pembersihan.

Dikutip dari blog arumsilviani, harga membersihkan gigi di klinik Casadienta Dental Turangga Bandung berkisar Rp350 ribu hingga Rp500 ribu.

Sementara itu, ada juga Suka Klinik yang menawarkan harga scaling gigi Rp200 ribu/orang.

Bila disimpulkan, keluruhan pengeluaran bergantung pada lokasi kliniknya dan fasilitas yang disediakan, jika semakin elit tempatnya, semakin mahal pula harganya.

Prosedur Pembersihan Karang Gigi

Scaling merupakan perawatan yang bertujuan untuk mengangkat dan membersihkan penumpukan plak atau karang gigi yang meliputi area permukaan gigi hingga ke gusi.

Dalam tayangan video yang beredar, mungkin pembersihan karang gigi terlihat seperti menyakitkan, namun kenyataannya tidak seperti itu. Karena profesional medis sudah memperhitungkan segala kemungkinan yang telah disesuaikan dengan keluhan pasien.

Sederhananya, sebelum memulai proses scaling gigi, dokter akan menanyai riwayat penyakit pasien ataupun jenis obat-obatan yang sedang dikonsumsi. Kemudian dokter akan melakukan pemeriksaan rongga mulut secara keseluruhan, mulai dari gigi hingga gusi.

Setelah dokter menyatakan semuanya dalam kondisi baik, dokter akan melakukan prosedur pembersihan gigi menggunakan alat bernama ultrasonic scaler.

Proses pembersihan dilakukan secara menyeluruh, mulai dari rahang atas hingga ke rahang bawah. Semua karang gigi yang terdapat di sela-sela gigi akan dibersihkan, bahkan yang ada di bawah gusi juga akan dibersihkan.

Nah, menurut pengalaman beberapa orang, pembersihan karang gigi yang berada pada area gusi terasa sedikit ngilu dan dapat mengeluarkan banyak darah. Alasannya cukup sederhana, karena gusi merupakan jaringan yang kaya akan pembuluh darah.

Pembersihan karang gigi ini pun biasanya dilakukan dalam sehari, yakni pada satu kali kunjungan saja. Lama pembersihan tergantung dengan banyaknya karang gigi, dan paling umum memakan waktu sekitar 30 menit.

Akan tetapi, durasi pembersihan bisa berlangsung hingga 2 jam jika karang gigi sangat banyak, apalagi jika pasiennya merupakan perokok berat, biasanya noda giginya juga banyak.

Kira-kira itu saja informasi mengenai harga membersihkan karang gigi di puskesmas dan klinik dokter. Semoga bermanfaat!

Bagikan Halaman ini